Pelaku Buka Jalan TKD Tanpa Izin Ternyata Pensiunan ASN DKUKMPP

Merangin | fokusinfo.com : Tanah Kas Desa (TKD) milik Kelurahan Pasar Bawah Bangko yang terletak di kelurahan Pasar Atas tepatnya di belakang lingkungan ‘kuburan cino’ terpantau saat ini telah di’rambah’ oknum warga dengan tindakan pembukaan jalan. Ironisnya perlakuan oknum warga tersebut diduga tanpa mengantongi izin dari pihak kelurahan pasar bawah Bangko.

Baca Juga : Oknum Warga Diduga Tanpa Izin Buka Jalan diTKD. Lurah Pasar Bawah Terperanjat

Dari informasi yang media ini peroleh, ternyata pelaku adalah seorang pensiunan ASN (Aparatur Sipil Negara) yang sebelumnya bertugas di DKUKMPP (Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah, Perindustrian dan Perdagangan) Merangin, bernama Ir Antoni.

Dijumpai di kediamannya, Antoni mengaku salah telah melakukan perbuatan tersebut. Dia lalu berjanji akan menyelesaikan persoalan itu dengan terlebih dahulu menghadap Lurah Pasar Bawah Bangko.

‘’Saya ucapkan terimakasih kepada media fokusinfo.com dengan adanya berita ini telah mengingatkan saya. Dalam hal ini saya akui saya yang bersalah, memang saya tidak ada izin kepada pihak kelurahan pasar bawah. Insya Allah besok saya akan jumpai pak lurah,” ujarnya.

Meski demikian, Ir Antoni klaim saat melakukan pembukaan jalan tersebut terlebih dahulu pihaknya telah mengecek keberadaan pohon karet. Menurutnya saat itu tidak ada pohon karet yang ditumbangkan.

‘’Sudah kita cek tidak ada sebatang pohon karet pun yang kita tebang, kita hindari itu makanya jalan berbelok-belok tidak lurus,” tuturnya.

Ir Antoni juga menyatakan alasan dirinya melakukan tindakan tersebut karena telah memasuki masa pensiun sehingga dengan cara berkebun lah dirinya bisa menghabisi hari-hari.

‘’Saya sekarang sudah pensiun, untuk mencari kesibukan bosan di rumah terus makanya saya pengen berkebun,” tutupnya.(*)


Reporter : GondoIrawan

Redaktur : TopanBohemian

 

Share:

Diberdayakan oleh Blogger.

Wikipedia

Hasil penelusuran

Jumlah Pembaca

Advertisement

YouTube Fokus Info VisuaL

Popular Posts

Blog Archive

Recent Posts

Unordered List

Pages

Theme Support

BTemplates.com